Update dulu ahk… :) halo semua pada postingan kali ini saya akan menuliskan sedikit mengenai sejarah PHP,mumpung dikampus saya juga lagi belajar PHP jadi nggak ada salahnya donk saya posting mengenai PHP..hehehehe..oke langsung saja.berikut saya akan menuliskan sedikit tentang pengertian PHP. PHP adalah suatu bahasa server-side yang didesain khusus dengan aplikasi web.coding PHP dapat disisipkan diantara bahasa HTML dan karna bahasa server side, maka bahasa PHP akan dieksekusi oleh server, sehingga yang dikirimkan kebrowser adalah “hasil jadi” dalam bentuk HTML sehingga kode PHP tidak akan dapat anda lihat.
Sejarah PHP
PHP dahulunya merupakan proyek pribadi dari rasmus Lerdorf (dengan dikeluarkannya PHP vesi I) yang digunakan unutk membuat home page pribadinya.versi pertama ini berupa kumpulan script PERL. Sedangkan untuk versi keduanya, Rasmus menulis ulang script – script PERL tersebut dengan menggunakan bahasa C, kemudian menggunakan fasilitas untuk Form HTML dan koneksi MySQL. Adapuan nama PHP diambil dari singkatan PERSONAL HOME PAGE.
Setalah mengalami perkembangan oleh suatu kelompok open source(termasuk Rasmus)maka mulai dari versi 3 nya, PHP telah menampakkan keunggulannya sebagai salah satu bahasa scripting yang handal. Melalui perkembangan yang pesat ini maka banyak fasilitas yang ditambahkan oleh kelompok ini.PHP disebut sebagai “PHP:Hyper text Preprocessor”. Adapun sintak yang digunakan berasal dari bahasa C,Java maupun Perl.Untuk release PHP terbaru,bagi anda yang ingin melihatatau berminat berminat buat ngedownload anda bisa mengunjungi website resminya di http://www.php.net/ .
PHP merupakan bahasa script yang digunakan untuk membuat halaman web yang dinamis.Dinamis berarti halaman yang akan ditampilkan dibuat satu halaman itu diminta oleh client. Mekanisme ini menyebabkan informasi yang diterima oleh client selalu yang terbaru.Semua script PHP dieksekusi oleh server dimana script tersebut dijalankan.oleh karna itu, spesifikasi server lebih berpengaruh pada eksekusi dari script PHP dari pada spesifikasi client.Namun tetap diperhatikan bahwa halaman web yang dihasilkan tentunya harus dapat dibuka oleh client.Dalam hal ini, versi dari HTML yang digunakan harus didukung oleh browser client.
PHP termasuk kedalam open source product.jadi anda dapat merubah source code dan mendistribusikan secara bebas.PHP juga diedarkan secara gratis.jadi anda bisa mendapatkannya secara gratis juga.PHP juga dapat di running di berbagai web server.misalnya, IIS,Apache.PWS dll.
Mungkin sekian dulu mengenai sejarah singkat PHPnya..namanya juga sejarah singkat,otomatis ceritanya juga kan harus singkat..hehehee
Semoga bermanfaat.... ^_^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar